Uji ANOVA

Written By Malonda Gaib on Senin, 21 Maret 2011 | 21.3.11

Anova (analysis of varian) digunakan untuk menguji perbedaan mean (rata-rata) data lebih dari dua kelompok. Misalnya kita ingin mengetahui apakah ada perbedaan rata-rata lama hari dirawat antara pasien kelas VIP, I, II, dan kelas III. Anova mempunyai dua jenis yaitu analisis varian satu faktor (one way anova) dan analsis varian dua faktor (two ways anova). Pada kesempatan ini hanya akan dibahas analisis varian satu faktor.

Beberapa asumsi yang harus dipenuhi pada uji Anova adalah:
  1. Sampel berasal dari kelompok yang independen
  2. Varian antar kelompok harus homogen
  3. Data masing-masing kelompok berdistribusi normal
Asumsi pertama harus dipenuhi pada saat pengambilan sampel yang dilakukan secara random terhadap beberapa (> 2) kelompok yang independen, yang mana nilai pada satu kelompok tidak tergantung pada nilai di kelompok lain. Sedangkan pemenuhan terhadap asumsi kedua dan ketiga dapat dicek jika data telah dimasukkan ke komputer, jika asumsi ini tidak terpenuhi dapat dilakukan transformasi terhadap data. Apabila proses transformasi tidak juga dapat memenuhi asumsi ini maka uji Anova tidak valid untuk dilakukan, sehingga harus menggunakan uji non-parametrik misalnya Kruskal Wallis.

Uji Anova pada prinsipnya adalah melakukan analisis variabilitas data menjadi dua sumber variasi yaitu variasi didalam kelompok (within) dan variasi antar kelompok (between). Bila variasi within dan between sama (nilai perbandingan kedua varian mendekati angka satu), maka berarti tidak ada perbedaan efek dari intervensi yang dilakukan, dengan kata lain nilai mean yang dibandingkan tidak ada perbedaan. Sebaliknya bila variasi antar kelompok lebih besar dari variasi didalam kelompok, artinya intervensi tersebut memberikan efek yang berbeda, dengan kata lain nilai mean yang dibandingkan menunjukkan adanya perbedaan.

Rumus uji Anova adalah sebagai berikut :



DF = Numerator (pembilang) = k-1,  Denomirator (penyebut) = n-k


Dimana varian between :



Dimana rata-rata gabungannya :



Sementara varian within :



KETERANGAN :
Sb = varian between
Sw = varian within
Sn2 = varian kelompok
X = rata-rata gabungan
Xn = rata-rata kelompok
Nn = banyaknya sampel pada kelompok
k = banyaknya kelompok


Untuk penghitungan secara manual, mungkin tidak saya berikan pada kesempatan ini. Saya rasa akan lebih mudah dengan aplikasi SPSS atau STATA

10 komentar:

hodrij@gmail.com mengatakan...

MANTAP BOOSSS ... saya bereferensi ke blog anda sehingga saya bisa menyelesaikan tugas saya.. tugas saya saya share ke teman2 di: http://hodridjibril.blogspot.co.id/2016/03/teknik-anava-satu-jalur-one-way-anava.html

Unknown mengatakan...

Thanks ya Mas.Keren dan sangat membantu

Unknown mengatakan...

Mudah dimengerti dan sangat membantu. Makasih ya mas.

Unknown mengatakan...

Mudah dimengerti dan sangat membantu. Makasih ya mas.

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

Mau tanya..kalau anova mixed design..gimana ya.. apa kelebihan dan kekurangannya

Unknown mengatakan...

Mau tanya..kalau anova mixed design..gimana ya.. apa kelebihan dan kekurangannya

Unknown mengatakan...

Jasa Olah Data SPSS
Bagi yang sedang kesulitan dalam melakukan pengolahan data skripsi, karya tulis, ataupun thesis, Olah Data Semarang mau menawarkan Jasa Olah Data SPSS.
Jenis Pengolahan Data yg di Tawarkan Meliputi
Jasa Olah Data SPSS Meliputi :
1. Statistik Deskriptif :
- Frekuensi (Mean, Modus, Median, Std. Deviasi, dll)
- Tabulasi silang (Crosstab)
2. Uji Hipotesis :
- Uji T Berpasangan
- Uji T tidak berpasangan
- Oneway ANOVA
- Repeated ANOVA
- Chi Square
- Mann Whitney
- Kruskal-Wallis
- Wilcoxon
- Friedmann
- Spearman
- Fisher
- Kolmogorov-Smirnov
- Mc Nemar
- Probit
- Regresi Linier
3. Uji Instrumen Data :
- Uji validitas dan reliabilitas
4. Asumsi Klasik :
- Uji normalitas
- Multikolinearitas
- Autokorelasi
- Heteroskedastisitas
5. Cara Order
- Silahkan hubungi ane via WA/BBM untuk konsultasi awal
6. Contact :
- WA : 085227746673
- BBM : D04EBECB
- IG : @olahdatasemarang
- Website : http://biro-jasa-spss.blogspot.co.id
Usaha Kami terdaftar di Google Map Dengan Nama Olah Data Semarang
Yang tertarik Jasa Olah Data SPSS, kontak Olah Data Semarang aja ya... InsyaAllah Olah Data Semarang akan layani Jasa Olah Data SPSS dengan sebaik2nya...

Edbert Darell mengatakan...

www.sayitind.com express yourself through your clothes.

Edbert Darell mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

Posting Komentar